Hubungi Kami

Endoskopi dan Kolonoskopi: Perbedaan, Kegunaan, dan Biaya di Penang

Endoskopi dan Kolonoskopi

Endoskopi dan kolonoskopi adalah dua prosedur medis penting yang sering digunakan untuk mendiagnosis dan mengobati berbagai masalah pencernaan. Meskipun keduanya mungkin terdengar serupa, tapi masing-masing punya fungsi dan tujuan spesifik dalam dunia medis.

Kali ini, kita akan membahas lebih lanjut tentang perbedaan, kegunaan, serta biaya tindakan endoskopi dan kolonoskopi di Penang. Yuk, simak ulasan berikut!

Dokter di Penang untuk Endoskopi dan Kolonoskopi

Apa Perbedaan Endoskopi dan Kolonoskopi?

Endoskopi dan Kolonoskopi adalah dua prosedur medis yang bertujuan untuk memeriksa kondisi dalam tubuh, namun dilakukan di area yang berbeda. 

Endoskopi adalah prosedur diagnostik yang menggunakan alat bernama endoskop untuk melihat langsung bagian dalam saluran pencernaan atas, seperti kerongkongan, lambung, dan usus dua belas jari. 

Sedangkan, kolonoskopi adalah prosedur yang menggunakan alat serupa, tetapi difokuskan untuk memeriksa usus besar dan rektum.

Endoskopi biasanya dilakukan untuk mendiagnosis masalah seperti tukak lambung, refluks asam, atau pendarahan pada saluran pencernaan atas. Lalu, kolonoskopi sering digunakan untuk mendeteksi polip, kanker usus, atau radang pada usus besar.

Tujuan atau Kegunaan Endoskopi

Endoskopi adalah prosedur yang sangat berguna untuk mendiagnosis dan mengobati berbagai masalah pada saluran pencernaan atas. Beberapa kegunaan dari endoskopi antara lain:

Mendiagnosis Penyakit Pencernaan 

Endoskopi sering digunakan untuk menemukan penyebab penyakit dari gejala seperti nyeri perut, mual, muntah, atau pendarahan pada saluran pencernaan atas.

Deteksi dan Pengobatan 

Endoskopi juga dapat digunakan untuk mengambil sampel jaringan (biopsi), menghilangkan polip, atau menghentikan pendarahan di dalam saluran pencernaan. Juga bisa untuk memberi obat langsung ke organ yang bermasalah, pembedahan saluran pencernaan, dan terapi laser. 

Pemantauan Kondisi

Bagi pasien yang memiliki kondisi kronis seperti refluks asam atau gastritis, endoskopi dapat dilakukan secara rutin untuk memantau perkembangan penyakit.

Baca juga: Penyakit Gerd: Mengenal Gerd Anxiety yang Rentan Diderita Anak Muda

Tujuan atau Kegunaan Kolonoskopi

Kolonoskopi memiliki peran penting dalam pemeriksaan kesehatan usus besar dan rektum. Berikut adalah beberapa kegunaannya:

Deteksi Polip dan Kanker Usus

Kolonoskopi adalah metode yang efektif untuk mendeteksi dan menghilangkan polip sebelum berkembang menjadi kanker.

Mendiagnosis Penyakit Usus 

Prosedur ini membantu dalam mendiagnosis penyakit seperti kolitis ulseratif, penyakit Crohn, dan divertikulitis.

Pemeriksaan Pasca-Pengobatan

Bagi mereka yang telah menjalani pengobatan untuk kanker usus, kolonoskopi dapat dilakukan untuk memastikan tidak ada tanda-tanda kambuhnya penyakit.

Persiapan Pasien Sebelum Tindakan Endoskopi dan Kolonoskopi

Sebelum menjalani tindakan Endoskopi atau Kolonoskopi, ada beberapa persiapan yang harus dilakukan pasien untuk memastikan hasil yang optimal dan meminimalkan risiko komplikasi, seperti:

Persiapan untuk Endoskopi

  • Puasa: Sebagai contoh tindakan endoskopi lambung, pasien biasanya diminta untuk berpuasa selama 6 – 8 jam sebelum prosedur untuk memastikan lambung kosong. Hal ini dilakukan agar endoskop dapat menangkap tampilan dalam lambung dengan jelas.
  • Informasi Obat-Obatan: Pasien harus memberi tahu dokter tentang semua obat yang sedang dikonsumsi, terutama obat pengencer darah atau obat-obatan yang mempengaruhi asam lambung.

Persiapan untuk Kolonoskopi

  • Diet Rendah Serat: Beberapa hari sebelum kolonoskopi, pasien mungkin diminta untuk menghindari makanan berserat tinggi.
  • Pembersihan Usus: Pada malam sebelum prosedur, pasien akan diberikan larutan khusus untuk diminum guna membersihkan usus besar dari sisa makanan atau kotoran.
  • Puasa: Seperti endoskopi, pasien juga harus berpuasa sebelum kolonoskopi untuk memastikan usus besar kosong.

Biaya Endoskopi dan Kolonoskopi di Penang

Meski memiliki tujuan yang berbeda, keduanya berperan penting dalam mendiagnosis penyakit. Sebelum menjalani salah satu prosedur ini, penting untuk mengetahui perkiraan biaya dan proses tindakan yang dilakukan.

Biaya Endoskopi dan Kolonoskopi

Biaya endoskopi berkisar antara MYR2.500 – MYR3.000 (Rp8,9 juta – Rp10,6 juta), sementara biaya kolonoskopi berkisar antara MYR3.000 – MYR3.500 (Rp10,6 juta – Rp11,6 juta). Namun, perlu diingat bahwa biaya ini hanya perkiraan dan bisa berbeda tergantung pada rumah sakit, dokter yang menangani, kondisi pasien, serta obat-obatan yang digunakan.

Prosedur Endoskopi

Prosedur endoskopi biasanya berlangsung selama 15 – 30 menit. Sebelum prosedur dimulai, pasien akan diberikan obat bius yang dapat berupa bius lokal atau bius umum, tergantung pada jenis endoskopi yang dilakukan. 

Selama prosedur, dokter akan memasukkan endoskop melalui sayatan kecil di permukaan kulit dan memeriksa kondisi organ dalam melalui gambar yang ditampilkan di monitor. Jika diperlukan, dokter juga dapat mengambil sampel jaringan untuk diperiksa lebih lanjut di laboratorium.

Prosedur Kolonoskopi

Prosedur kolonoskopi biasanya berlangsung selama 30 – 60 menit, tergantung pada apakah dokter perlu mengangkat polip atau tidak. Setidaknya sediakan waktu 2 – 3 jam untuk memperhitungkan waktu persiapan sebelum tindakan dan pemulihan setelah tindakan. 

Pasien akan diberi obat penenang untuk membantu tetap tenang selama pemeriksaan. Dokter akan memasukkan kolonoskop, sebuah tabung fleksibel dengan kamera kecil, melalui rektum ke dalam kolon. 

Selama prosedur, dokter akan memeriksa kondisi usus dan dapat mengambil sampel jaringan atau menghilangkan polip kecil jika ditemukan. Setelah prosedur selesai, pasien akan dipindahkan ke ruang pemulihan dan biasanya diperbolehkan pulang beberapa jam setelahnya. Namun, belum boleh membawa kendaraan sendiri selama efek obat penenang belum hilang.

Tapi yang paling penting, sebelum menjalani tindakan endoskopi atau kolonoskopi wajib berkonsultasi dengan dokter, salah satunya dengan dokter di Penang. Kenapa? Ya, agar Anda mendapat informasi detail terkait kondisi penyakit, persiapan yang harus dilakukan, serta memahami seluruh proses dan efek samping.

Jika Anda ingin membuat appointment, Medtrip bisa bantu prosesnya. Bahkan, mulai dari memilihkan dokter dan rumah sakit di Penang yang sesuai kebutuhan penyakit Anda. Jadi, urusan berobat di Penang lebih efektif dan efisien, bisa sesuai anggaran yang dimiliki.    

Langsung isi form pendaftaran untuk berkonsultasi dengan tim Medtrip dan segera temukan jenis pengobatan yang sesuai kondisi Anda di Penang. 

Referensi:  

Colorectal Cancer Alliance. How Long Does a Colonoscopy Take. Colorectalcancer.org: https://bit.ly/3AsufdQ

Berita Bisnis. Biaya Endoskopi Lambung di Rumah Sakit 2023. Kumparan.com: https://bit.ly/3WKglLL

Berita Terbaru

×