Banyak masyarakat Indonesia memilih Singapura sebagai negara tujuan utama untuk mendapatkan perawatan medis berkualitas. Dengan layanan kesehatan modern, teknologi canggih, dan akses yang mudah, sejumlah rumah sakit di Singapura telah menjadi favorit pasien dari Indonesia. Mari kita lihat daftar rumah sakit terbaik yang sering jadi langganannya orang Indonesia ketika berobat ke Singapura berikut ini!
1. Mount Elizabeth Hospital Singapore
Mount Elizabeth Hospital adalah salah satu rumah sakit di Singapura yang dikenal secara internasional, terutama di kalangan pasien dari Indonesia. Rumah sakit ini memiliki pusat pengobatan unggulan, diantaranya bedah jantung, vascular surgery, gastroenterologi, IVF, transplantasi ginjal, ortopedi, dan kanker.
Didukung oleh lebih dari 450 dokter spesialis senior dan 345 bed rawat inap, Mount Elizabeth Hospital menjadi pilihan favorit pasien yang membutuhkan layanan medis berkualitas tinggi.
Alasan Banyak Pasien Indonesia Berobat ke Mount Elizabeth Hospital
Jika ditanya, mengapa banyak pasien dari Indonesia memilih berobat ke rumah sakit ini? Nah, berikut beberapa alasannya:
- Keahlian dan Fasilitas Medis yang Lengkap
Rumah sakit di Singapura yang satu ini menawarkan layanan dari berbagai spesialisasi medis, termasuk onkologi, kardiologi, ortopedi, dan bedah jantung. Teknologi mutakhir yang mereka gunakan, seperti TomoTerapi Radixact dan sistem bedah robotik da Vinci – bisa memberi pasien perawatan yang inovatif dan presisi.
- Reputasi Internasional dengan Biaya Terjangkau
Mount Elizabeth Hospital telah diakui oleh Joint Commission International (JCI), yang menunjukkan bahwa standar pelayanan medis terjamin tinggi, namun dengan biaya pengobatan terjangkau. Sebut saja, biaya konsultasi dokter spesialis berkisar antara S$200 – S$450 (Rp2,4 juta – Rp5,3 juta), dan biaya medical check up mulai dari sekitar S$868 (Rp10,5 juta).
- Kemudahan Akses dan Akomodasi
Letaknya yang berada di kawasan Orchard Road, membuat pasien luar negeri, termasuk dari Indonesia, dapat dengan mudah menemukan tempat menginap di sekitar rumah sakit, seperti York Hotel (berjarak 174 m), Vibe Hotel Singapore Orchard (berjarak 268 m), YOTEL Singapore Orchard Road (berjarak 563 m), atau Hotel Grand Central (berjarak 836 m). Ini membuat proses pengobatan dan perawatan lebih nyaman bagi pasien dan keluarga yang mendampingi.
- Layanan Medis yang Ramah Pasien Internasional
Hampir semua dokter di Mount Elizabeth fasih berbahasa Inggris dan Mandarin, yang memudahkan komunikasi dengan pasien internasional. Selain itu, rumah sakit ini menyediakan fasilitas seperti penitipan koper dan Wi-Fi gratis untuk kenyamanan pasien.
- Fokus pada Pengobatan Kanker
Rumah sakit ini menawarkan layanan kanker yang komprehensif, mulai dari deteksi dini, tindakan bedah, hingga kemoterapi yang estimasi biayanya mulai dari S$1.500 (Rp16 juta) per siklus. Mount Elizabeth Hospital adalah pilihan populer bagi pasien kanker dari Indonesia, dengan sekitar seribu pasien Indonesia datang setiap tahun untuk melakukan pengobatan kanker di sini.
2. Gleneagles Hospital Singapore
Gleneagles Hospital Singapore adalah rumah sakit di Singapura yang telah berdiri sejak tahun 1957. Terletak di Napier Road, persis di samping Singapore Botanic Gardens – rumah sakit ini memiliki 221 tempat tidur, menyediakan berbagai layanan medis yang didukung oleh lebih dari 500 spesialis, serta tim profesional kesehatan.
Gleneagles juga telah mendapatkan akreditasi dari Joint Commission International (JCI) dan diakui sebagai “Baby-Friendly Hospital” oleh WHO.
Baca juga: Gleneagles Kuala Lumpur Jadi Pusat Rujukan Wisata Medis Internasional
Alasan Banyak Pasien Indonesia Berobat ke Gleneagles Hospital
Pasien dari Indonesia yang datang berobat ke Gleneagles Hospital punya berbagai alasan, di antaranya:
- Kualitas Layanan Medis
Gleneagles menawarkan berbagai spesialisasi medis, termasuk onkologi, kardiologi, ortopedi, gastroenterologi, dan obstetri-ginekologi. Rumah sakit di Singapura ini memiliki layanan kanker yang sangat menonjol, dengan pendekatan holistik – melibatkan tim dokter ahli bedah, spesialis radioterapi, perawat khusus, dan konselor. Hal ini memberikan perawatan yang menyeluruh bagi pasien kanker, mulai dari pemeriksaan awal, perawatan paliatif, dan onkologi radiasi.
- Fasilitas Pemulihan Pasien yang Maksimal
Selain dilengkapi dengan fasilitas canggih seperti Unit Perawatan Intensif (ICU), Unit Ketergantungan Tinggi (HDU), dan Unit Perawatan Intensif Neonatal (NICU) – rumah sakit Gleneagles juga menyediakan fasilitas rawat inap yang maksimal, seperti memastikan makanan bergizi lengkap di bawah pengawasan ahli gizi, namun tetap memperhatikan rasa dan pengalaman kuliner yang menyenangkan bagi pasien.
Tak hanya itu, terdapat layanan keperawatan 24 jam dan layanan perawat pribadi (bila dibutuhkan). Biaya kamar rawat inap untuk tipe Single Room (satu pasien) berkisar antara S$850 – S$938 (Rp10 juta – Rp11,1 juta) per malam. Sedangkan, untuk tipe 4-Bedded Room (empat pasien) estimasi biayanya mulai dari S$280 (Rp3,3 juta).
- Reputasi Global
Gleneagles telah menerima berbagai penghargaan internasional, termasuk Sertifikasi Singapore Quality Class, Medallion for Service Excellence, serta merupakan bagian dari IHH Healthcare (grup terbesar di dunia yang bergerak di bidang layanan kesehatan). Anda bisa mendapatkan akses mudah ke seluruh jangkauan layanan kesehatan di dunia yang terintegrasi di bawah payung IHH Healthcare.
- Penggunaan Teknologi Medis Terbaru
Gleneagles sebagai rumah sakit di Singapura berupaya terus berinovasi dengan menggunakan teknologi terkini seperti sistem robotik da Vinci Xi dan teknologi video beresolusi tinggi, yang dapat membantu dokter menangani organ dalam yang sulit dijangkau. Spesialis bedah jantung di rumah sakit ini juga dikenal akan keahliannya menjalankan prosedur bedah jantung invasif minimal dengan sedikit trauma/bekas luka.
- Kemudahan Akses bagi Pasien Internasional
Rumah sakit di Singapura ini memiliki layanan khusus untuk pasien internasional, seperti menawarkan kemudahan dalam hal akomodasi, bahasa, dan dukungan administrasi. Sehingga membuat pengalaman berobat menjadi lebih nyaman. Akses menggunakan transportasi umum juga mudah. Bisa melalui stasiun MRT Napier (TE12) – Exit 1, atau menggunakan bus nomor 7, 7B, 75, 77, 105, 106, 123, 174, dan 174E.
3. Healthway Medical Singapore
Healthway Medical Singapore adalah salah satu grup medis terbesar di Singapura, yang memiliki lebih dari 100 klinik dan pusat medis, yang menawarkan berbagai layanan kesehatan komprehensif.
Alasan Banyak Pasien Indonesia Berobat ke Healthway Medical
Salah satu keunggulan yang membuat banyak pasien dari Indonesia memilih berobat ke Healthway Medical adalah layanan health screening atau medical check up yang terkenal dengan ragam pilihan paket pemeriksaan dan biaya terjangkau. Berikut penjelasan lengkapnya:
- Pilihan Layanan yang Lengkap
Pemeriksaan kesehatan di Healthway Medical mencakup berbagai tes untuk mendeteksi kondisi medis atau penyakit sebelum gejala muncul. Ini sangat penting untuk mendeteksi masalah kesehatan sedini mungkin, yang memungkinkan penanganan lebih cepat dan efektif.
Beberapa tes yang termasuk dalam paket health screening meliputi tes darah, EKG, spirometri, tonometri, hingga fotografi retina. Healthway juga memiliki fasilitas radiologi yang menawarkan layanan X-ray, mammogram, dan ultrasonografi, yang semuanya dilakukan oleh tenaga profesional berpengalaman.
- Pelayanan yang Maksimal
Banyak pasien Indonesia memilih datang ke Healthway Medical karena ingin memanfaatkan teknologi medis modern, serta mendapatkan pelayanan yang sangat personal.
Dari saat pasien masuk, Anda akan disambut oleh staf yang ramah dan dibimbing melalui proses pemeriksaan, yang dilakukan dalam suasana yang tenang dan nyaman. Anda juga dapat menikmati kenyamanan tambahan, seperti sarapan yang disajikan setelah tes selesai, dan suite pribadi untuk menunggu hasil pemeriksaan.
- Reputasi dengan Standar Internasional
Healthway Medical sebagai salah satu rumah sakit di Singapura yang telah menerima berbagai penghargaan internasional, termasuk Health Screening Centre of the Year dari Global Health Asia-Pacific, yang semakin mengukuhkan posisinya sebagai pilihan utama bagi pasien internasional, termasuk dari Indonesia untuk melakukan medical check-up.
Reputasi yang baik, tenaga medis yang profesional, dan fasilitas modern – membuat Healthway Medical menjadi tujuan favorit bagi Anda yang ingin melakukan pemeriksaan kesehatan dengan standar mutu internasional di Singapura.
- Biaya Health Screening yang Terjangkau
Di Singapura, Anda bisa memilih beberapa lokasi Healthway Screening yang sekiranya paling dekat dengan tempat Anda menginap, yaitu Healthway Screening @ Downtown di OUE Downtown Gallery, Healthway Screening @ Centrepoint di Orchard Road, dan Healthway Screening @ Capitol di City Hall.
Untuk biaya health screening di Healthway Screening adalah sebagai berikut:
- Classic package biayanya sekitar S$365 atau setara Rp4,3 juta.
- Elite package biayanya sekitar S$518 atau setara Rp6,1 juta.
- Deluxe package biayanya sekitar S$688 atau setara Rp8,1 juta.
- Imperial package biayanya sekitar S$888 atau setara Rp10,5 juta.
- Sapphire package biayanya sekitar S$1.238 atau setara Rp14,7 juta.
- Diamond package biayanya sekitar S$1.888 atau setara Rp22,4 juta.
Ketika Anda tertarik untuk melakukan medical check-up atau health screening pada rumah sakit di Singapura, berikut persiapan yang perlu Anda perhatikan:
1. Dokumen yang Harus Dibawa:
- Paspor atau kartu identitas (Employment Pass/Work Permit).
- Laporan medis atau hasil pencitraan radiologi terbaru (jika ada).
- Surat jaminan dari perusahaan asuransi atau perusahaan (jika berlaku).
2. Sebelum Screening:
- Puasa: Puasa selama 8 jam (hanya boleh minum air putih) sebelum pemeriksaan, terutama untuk tes darah yang melibatkan pemeriksaan glukosa, kolesterol, dan trigliserida. Healthway Screening akan menyediakan makanan ringan setelah pemeriksaan.
- Obat-obatan: Jangan mengonsumsi obat atau suplemen sebelum tes selesai.
- Bagi wanita: Untuk tes pap smear, urine, dan feses sebaiknya dilakukan 5 hari sebelum atau sesudah menstruasi.
Baca juga: Mengenal Diabetes Melitus: Mulai dari Jenis-Jenisnya, Faktor Risiko hingga Gejala
3. Selama Screening:
- Tes Mata: Bawa kacamata atau lensa kontak, dan lepaskan lensa kontak setidaknya 30 menit sebelum tes.
- Ultrasound (USG): Minum 5 – 6 gelas air sebelum menjalani USG panggul dan perut, serta hindari buang air kecil sekitar satu jam sebelum pemeriksaan.
- Stress ECG (Treadmill): Hindari makanan atau minuman berkafein, serta bawa pakaian dan sepatu olahraga, juga baju ganti. Konsumsi obat seperti beta-blocker harus dihentikan 3 hari sebelum melakukan tes.
- Pengumpulan Feses: Kumpulkan satu sendok feses dalam wadah steril yang tidak lebih dari 12 jam sebelum diserahkan.
- Mammogram (untuk wanita): Jangan lakukan pemeriksaan ini jika Anda sedang hamil. Sebaiknya lakukan pemeriksaan 1 minggu setelah hari terakhir Anda menstruasi. Hindari juga penggunaan deodoran, parfum, bedak atau krim pada area ketiak dan dada karena dapat mempengaruhi kualitas hasil.
4. Setelah Screening:
- Rumah sakit di Singapura ini akan memberi laporan hasil screening kesehatan dalam 10 hari. Pasien juga dapat menjadwalkan konsultasi lanjutan jika diperlukan.
4. Farrer Park Hospital Singapore
Farrer Park Hospital merupakan salah satu rumah sakit di Singapura yang terkenal dengan layanan kesehatan berkualitas tinggi dan terintegrasi dengan hotel dan berbagai fasilitas umum lainnya, seperti:
- One Farrer Hotel & Spa
- Ruang konferensi
- Fasilitas pendidikan
- Gedung parkir 4 lantai
- Taman
Alasan Banyak Pasien Indonesia Berobat ke Farrer Park Hospital
Rumah sakit di Singapura yang satu ini resmi dibuka pada Maret 2016 oleh Menteri Kesehatan Singapura, Gan Kim Yong dan memiliki beberapa kelebihan, seperti:
- Akses yang Mudah Bagi Pasien Luar Negeri
Farrer Park Hospital dibangun di atas Stasiun MRT Farrer Park, yang mengkombinasikan konsep rumah sakit dan hotel, dengan tinggi bangunan mencapai 20 lantai. Hal ini memberikan kenyamanan bagi pasien dan keluarga yang mendampingi selama proses perawatan.
Mobilisasi pasien dan pendampingnya yang datang dari luar Singapura, termasuk Indonesia sangat dimudahkan karena hotel dan rumah sakit berada di satu gedung yang sama. Sehabis melakukan perawatan, Anda pun bisa langsung mengunjungi tempat wisata di Singapura dengan menggunakan MRT.
Baca juga: Hemat Budget, Berikut 5 Tempat Wisata Gratis di Singapura!
- Layangan Medis Canggih dan Nyaman
Alasan lain yang membuat banyak pasien Indonesia memilih rumah sakit di Singapura seperti Farrer Park karena adanya kombinasi layanan medis canggih dan nyaman seperti hotel.
Farrer Park memiliki lebih dari 230 dokter spesialis yang mencakup lebih dari 30 bidang spesialisasi, seperti kardiologi, onkologi, ortopedi, gastroenterologi, hingga bedah umum. Dilengkapi juga dengan teknologi diagnostik mutakhir, termasuk CT Scan, MRI, X-ray, hingga Nuclear Scan, untuk mendukung layanan kesehatan yang diberikan.
Farrer Park Hospital juga dikenal menggunakan teknologi modern dalam penanganan medisnya, seperti High Intensity Focused Ultrasound (HIFU), yang digunakan untuk menangani berbagai kondisi seperti kanker dan masalah kesehatan lain.
- Fasilitas Lengkap untuk Berbagai Kebutuhan
Rumah sakit di Singapura seperti Farrer Park Hospital, juga menggunakan pendekatan yang dipersonalisasi dalam perawatan medisnya. Dokter spesialis di Farrer Park bekerja sama secara lintas disiplin untuk memberikan diagnosis dan perawatan yang spesifik sesuai dengan kebutuhan pasien.
Selain itu, rumah sakit ini dirancang dengan memperhatikan lingkungan yang nyaman dan modern bagi pasien. Dilengkapi berbagai fasilitas seperti taman, ruang konferensi, dan layanan pendidikan untuk meningkatkan pengalaman pasien dan memenuhi berbagai kebutuhan pasien.
Nah, jika Anda tertarik untuk berobat di salah satu rumah sakit di Singapura, Anda bisa menggunakan layanan Medtrip untuk mengurus semua kebutuhan pengobatan selama di Singapura secara GRATIS. Caranya juga mudah, Anda cukup mengisi form pendaftaran disertai kontak Whatsapp aktif yang bisa dihubungi. Pengobatan impian Anda pasti bisa terwujud segera!