Hubungi Kami

Berobat ke Malaysia Nggak Pakai Ribet, Yuk Kenalan dengan Medtrip.id! 

Wisata medis adalah perjalanan wisata yang bertujuan untuk mendapatkan perawatan medis di negara lain. Wisata medis semakin populer karena banyak negara yang menawarkan perawatan medis berkualitas dengan biaya yang lebih terjangkau dibandingkan dengan negara asal pasien.

Malaysia sendiri merupakan tujuan wisata medis populer karena lebih dari 1,3 juta wisatawan medis datang untuk berobat ke Malaysia pada tahun 2019. Hal ini karena Malaysia menawarkan berbagai macam perawatan dan prosedur medis, dalam lingkungan yang nyaman dan harga terjangkau. 

Meskipun sempat terdampak COVID-19, kini Malaysia telah membuka border yang memungkinkan wisatawan medis kembali berkunjung. Tentunya karantina sudah tidak dibutuhkan lagi dan para wisatawan Indonesia bisa mengunjungi tanpa visa lho!

Alasan Kenapa Kamu Harus Berobat ke Malaysia

Nah, mungkin kamu bertanya-tanya kenapa sih berobat ke Malaysia? Yuk simak 5 hal yang membuat Malaysia menjadi pilihan utama dalam melakukan wisata medis!

1. Diakui secara Internasional

Sistem perawatan kesehatan Malaysia menempati peringkat ke-49 secara global oleh WHO. Negara ini merupakan destinasi wisata medis terkemuka yang menawarkan berbagai perawatan medis yang terjangkau dan teknologi medis canggih.

Malaysia juga mempunyai reputasi yang baik dalam bidang medis karena telah terakreditasi oleh banyak organisasi internasional, seperti Joint Commission International (JCI) dan Malaysian Society for Quality in Health (MSQH). 

Oleh karenanya, Malaysia telah menjadi pilihan utama wisata medis yang diakui secara internasional dengan kebanyakan pengunjung berasal dari negara Asia Tenggara seperti Indonesia, Filipina, dan Singapura, serta beberapa negara Barat seperti Amerika Serikat.

2. Harga yang Terjangkau

Pemerintah Malaysia menjadikan layanan kesehatan sebagai prioritas nasional dan para dokter dan tenaga medis di Malaysia juga memiliki kualifikasi tinggi dan berpengalaman dalam menangani berbagai jenis penyakit, termasuk spesialisasi yang jarang tersedia di negara lain.

Dengan kualitas yang diberikan disertai biaya hidup yang rendah dan harga layanan kesehatan yang terjangkau, banyak pasien internasional memilih untuk datang ke Malaysia untuk mendapatkan perawatan kesehatan. 

3. Lokasi yang Dekat

Malaysia memiliki lokasi strategis bagi pasien Indonesia dengan jarak yang relatif dekat sehingga dapat menghemat waktu dan biaya bagi pasien dan keluarganya yang ingin berkunjung.

Staf dan tenaga kesehatan di Malaysia dapat berbicara dengan fasih dalam Bahasa Inggris lho! Kamu juga tidak perlu khawatir karena bahasa inggris umum digunakan pada daerah perkotaan seperti Kuala Lumpur dan Penang.

Eits, tapi tidak perlu khawatir apabila tidak bisa berbahasa inggris, karena Bahasa Melayu yang digunakan hampir mirip lho dengan Bahasa Indonesia sehingga kamu bisa lebih mudah memahami bahasa lokal yang digunakan.

Penggunaan kedua bahasa ini tentu dapat memudahkan pasien Indonesia dalam berkomunikasi dengan staf dan tenaga kesehatan di Malaysia, serta membuat perjalanan ke negara tetangga ini semakin nyaman dan mudah.

4. Global Halal Hub

Malaysia menjadi pilihan tepat untuk wisata medis karena menyediakan berbagai pilihan makanan halal untuk pasien Muslim. Negara ini memiliki populasi Muslim yang besar dan karenanya, makanan halal mudah ditemukan. 

Hal ini tentu memudahkan bagi pasien Muslim untuk menjalani perawatan medis di Malaysia. Terlebih, pasien dapat dengan mudah menemukan pilihan makanan halal di rumah sakit, hotel, dan restoran serta dengan mudah mengakses ruang beribadah. 

Selain itu, Malaysia juga menyediakan perawatan medis yang halal seperti insulin yang dibuat dari produk sapi hingga dokter dan perawat dari kedua jenis kelamin disediakan untuk memberikan perawatan sesuai dengan preferensi pasien. 

5. Destinasi Turis yang Indah

Malaysia memiliki alam yang menakjubkan dan beragam, mulai dari pegunungan yang mempesona hingga pantai yang menakjubkan. Dengan keindahan alam yang menakjubkan, Malaysia menawarkan pengalaman wisata yang luar biasa bagi para wisatawan.

Selain keindahan alam, Malaysia memiliki warisan budaya yang kaya dan beragam serta kuliner hidangan lokal yang lezat dan menggugah selera. Malaysia pastinya menawarkan pengalaman budaya dan kuliner yang berkesan bagi para wisatawan.

Malaysia juga dikenal sebagai pusat perbelanjaan dengan pusat perbelanjaan dan pasar yang menawarkan produk-produk unik dan berkualitas tinggi. Kuala Lumpur sendiri merupakan pusat kota yang penuh dengan kehidupan.

Tunggu Apalagi? Yuk Segera Berobat ke Malaysia

Selain menawarkan layanan medis berkualitas tinggi dan terjangkau, Malaysia memiliki begitu banyak hal menarik yang ditawarkan sebagai destinasi wisata. Nah, supaya makin mudah, kamu tentunya bisa merencanakan perjalanan wisata medis dengan medtrip.id ya! 

Karena dengan medtrip.id kamu tak perlu repot booking sana sini untuk urus transportasi, akomodasi, ataupun janji dokter lho! Semua akan diurus medtrip.id sehingga kamu dapat santai dan rileks karena kamu pasti mendapatkan perawatan medis terbaik di Malaysia. 

Yuk segera berobat ke Malaysia dengan medtrip.id dan nikmati pengalaman wisata medisa yang tak terlupakan!

Berita Terbaru

×